Tuesday, August 26, 2014

OMAH KODOK Resto - Karanganyar

Resto mungil nan cantik yang berada di ds.Kemuning Karanganyar adalah sebuah resto yang memadukan konsep alami dengan bangunan bernuansa etnik. Buka mulai jam 10 pagi hingga jam 7 malam tempat ini sangat representatif untuk berkumpul makan bersama keluarga sekaligus beristirahat melepas lelah setelah berkunjung di beberapa tempat wisata di kawasan Kemuning Karanganyar.


Dengan lokasi yang cukup strategis di pinggir jalan pedesaan dikelilingi oleh perkebunan teh serta udara pegunungan yang sejuk ditambah beragam menu makanan yang ditawarkan dengan harga terjangkau dan ditunjang dengan pelayanan yang ramah tentulah membuat pengunjung akan merasa termanjakan bila datang kesini..

Saya berkunjung ke Omah Kodok saat melintas di daerah ini dengan tujuan pulang ke Surabaya melalui jalur alternatif Sine-Jogorogo-Paron-Ngawi, tertarik dan penasaran oleh keunikan bangunannya maka saya sempatkan untuk mampir 'makan setengah siang' sambil minum kopi karena sejak pagi berangkat dari Solo saya belum sarapan..
Didalamnya saya merasakan suasana yang teduh serta 'homy' dan tanpa terasa lebih dari satu jam saya berada di tempat ini...

Suasana Teduh di Omah Kodok









welcome snack terbuat dari ketela

menu yang saya pesan