Friday, November 20, 2015

Bukit Pelalangan di Arosbaya Bangkalan

Satu lagi tempat menarik di Bangkalan Madura selain Bukit Kapur Jaddih, yaitu Bukit Pelalangan.
Berbeda dengan Bukit Jaddih yang berwarna putih, Bukit Kapur Pelalangan ini memiliki warna kemerahan dengan tekstur yang eksotis dengan banyak lorong-lorong bekas penambangan.

Untuk mencapai lokasi ini tidak ada papan penunjuk jalannya namun kita bisa berpatokan pada penunjuk arah Pesarean Aer Mata yang terkenal itu. Letak bukit ini berada tidak jauh dari Pesarean Aer Mata.
Jalan masuk menuju bukit tidak terlalu lebar sehingga hanya kendaraan roda dua yang bisa masuk sampai ke lokasi bukit, apabila menggunakan mobil bisa memanfaatkan lahan parkir yang ada di area Pesarean Aer Mata kemudian berjalan kaki tidak terlalu jauh..














Saturday, November 7, 2015

Segarnya Air Terjun Sri Gethuk Wonosari

Dari beberapa lokasi air terjun yang pernah saya kunjungi, Sri Gethuk adalah salah satu tempat yang saya suka karena untuk menuju ke lokasi air terjun, selain berjalan kaki melalui pematang sawah kita juga bisa memilih menaiki perahu melalui sungai yang berair jernih dengan biaya 10rb/org (pp)
Destinasi wisata yang berlokasi di desa Bleberan kec.Payen Kabupaten Gunung Kidul ini sudah terkelola dengan baik. Fasilitas tempat parkir, mushola, toilet, stan pedagang serta rest area semua tertata dengan rapi dan bersih..









pengunjung bisa bermain air di sungai yang jernih


Air Terjun Tirto Galuh (Kedung Malang) di Blitar

Sebuah aliran sungai di desa Sidomulyo kec.Bakung Blitar ini memiliki kontur yang unik dengan bongkahan besar bebatuan kapur yang eksotis sehingga membentuk seperti air terjun mini dengan air yang jernih.. indah dan menyegarkan..
Terletak tidak jauh dari Monumen Trisula, untuk mencapai lokasi air terjun kita harus berjalan kaki namun tidak terlalu jauh. Untuk kendaraan bisa di parkir rumah-rumah penduduk sekitar yang memang menyediakan lahan parkir di halaman rumahnya..







jalan setapak menuju air terjun