Trenggalek.. sebuah kota kabupaten di selatan Jawa Timur ini memiliki sederetan pantai yang indah, salah satunya adalah Pantai Karanggongso atau lebih dikenal dengan sebutan Pantai Pasir Putih Trenggalek.
Pantai Karanggongso terletak di desa Tasikmadu kecamatan Watulimo berdekatan dengan Pantai Prigi yang terkenal itu, berjarak kurang lebih 50km dari kota Trenggalek.
Pantai indah berpasir putih lembut ini memiliki garis pantai yang cukup panjang dengan ombak yang tenang, dengan tersedianya fasilitas yang lengkap serta kebersihan yang cukup terjaga maka sangatlah layak tempat ini menjadi andalan wisata di daerah Trenggalek.
Pantai Karanggongso dikelilingi oleh beberapa pulau-pulau kecil sehingga cukup aman apabila kita ingin berenang. Kitapun dapat menyewa perahu dengan biaya 10rb/orang berkeliling menikmati indahnya pantai..
Terdapat pula fasilitas penginapan yang tidak jauh dari pantai ini yaitu Hotel Legano yang bertarif 200-500rb/malam dan Hotel Prigi Inn yang mematok tarif lebih murah yakni 100-350rb/malam..
Pantai Karanggongso terletak di desa Tasikmadu kecamatan Watulimo berdekatan dengan Pantai Prigi yang terkenal itu, berjarak kurang lebih 50km dari kota Trenggalek.
Pantai indah berpasir putih lembut ini memiliki garis pantai yang cukup panjang dengan ombak yang tenang, dengan tersedianya fasilitas yang lengkap serta kebersihan yang cukup terjaga maka sangatlah layak tempat ini menjadi andalan wisata di daerah Trenggalek.
Pantai Karanggongso dikelilingi oleh beberapa pulau-pulau kecil sehingga cukup aman apabila kita ingin berenang. Kitapun dapat menyewa perahu dengan biaya 10rb/orang berkeliling menikmati indahnya pantai..
Terdapat pula fasilitas penginapan yang tidak jauh dari pantai ini yaitu Hotel Legano yang bertarif 200-500rb/malam dan Hotel Prigi Inn yang mematok tarif lebih murah yakni 100-350rb/malam..